Sumber: Canva |
Saya tidak pernah bermimpi menjadi dosen. Tapi disinilah saya, mengikuti pelatihan PEKERTI – AA. PEKERTI adalah Pelatihan Teknik Instruktusional untuk dosen muda dan program AA adalah Applied Approach. Kedua program ini diadakan dalam rangka meningkatkan profesional dosen dalam memangku jabatan fungsional terutama dalam peningkatan keterampilan pedagogi. Pedagogi berasal dari Bahasa Yunani yang artinya membimbing anak. Pedagogi ini merujuk pada keseluruhan konteks pembelajaran dan berbagai kegiatan yang berhubungan dengan hal tersebut.
Menjadi dosen berarti siap menjadi pendidik, pengajar, peneliti dan inovator. Untuk memiliki skill ini maka dosen harus memiliki punya kualifikasi yang sesuai, disiplin dan bertanggung jawab terhadap kompetensi mahasiswa. Peningkatan kualitas dosen dapat dilakukan dengan melakukan perubahan kurikulum yang mengarah kepada metode pembelajaran efektif, Pendidikan formal S3 dan melalu pelatihan – pelatihan seperti PEKERTI -AA, seminar, symposium, diskusi, penataran, lokakarya dan workshop.
Ada setidaknya tiga tujuan pengajaran yang harus dipenuhi oleh dosen, yaitu:
1. Mahasiswa menjadi tahu
Materi pembelajaran harus dibuat untuk memudahkan mahasiswa untuk dipahami mahasiswa. Hal ini penting, karena dosen harus mampu membuat mahasiswa mengartikan, menerjemahkan dan menjelaskan dengan cara mereka terkait pengetahuan yang diterima.
2. Mahasiswa jadi kreatif, mahir dan terampil memilih sumber belajar
Dosen harus mampu memposisikan diri sejajar dengan mahasiswa, dalam arti dosen bukanlah sumber pembelajaran. Dosen adalah fasilitator dan harus bisa mengarahkan mahasiswa untuk belajar mandiri dari berbagai sumber belajar.
3. Menumbuhkan, menyempurnakan dan meningkatkan pola laku tertentu dalam diri mahasiswa
Dosen harus mampu membuat mahasiswa mempraktekkan pengetahuan yang diperoleh untuk membuat solusi atas kehidupan sehari – hari. Selain itu mahasiswa juga harus mampu menghubungkan dan memadukan berbagai komponen pengetahuan untuk dijadikan pengetahuan baru.
Sebagai tambahan, untuk memenuhi tujuan pengajaran yang ada seorang dosen juga harus update terkait teknologi saat ini. Kalau dulu kuliah cukup dengan spidol, whiteboard dan proyektor, saat ini mahasiswa akan bosan jika dosen monoton. Apalagi di zaman yang serba menggunakan teknologi. Jika dosen tidak gaptek a.k.a gagap teknologi akan membuat pembelajaran lebih menyenangkan dan nyambung dengan karakteristik mahasiswa jaman now.
Comments
Post a Comment